Laporkan! Jika terjadi hal-hal yang kurang berkenan atau petugas meminta imbalan/tip. Kami ingin memberikan pelayanan terbaik.

Saat ini Publikasi Provinsi Lampung Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini.

Anda mencari data? konsultasi statistik? Tidak perlu repot langsung Chat saja TALITA (TAnya onLIne tentang daTA). Klik TALITA sekarang.

Beranda

Produk - Berita

Terdapat 18,82% Proporsi Perempuan pada Lembaga Legislatif Provinsi Lampung, 2023

Terdapat 18,82% Proporsi Perempuan pada Lembaga Legislatif Provinsi Lampung, 2023

Terdapat 18,82% Proporsi Perempuan pada Lembaga Legislatif Provinsi Lampung, 2023

5 Juli 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Salah satu dimensi perhitungan Indeks Ketimpangan Gender (IKG) adalah dimensi pemberdayaan. Dimensi ini dibentuk atas 2 indikator, yaitu persentase penduduk usia 25 tahun ke atas berpendidikan SMA ke atas dan persentase anggota legislatif. Persentase anggota legislatif merepresentasikan peran perempuan dan laki-laki dalam pengambilan keputusan cenderung lebih setara.

Berdasarkan data, anggota legislatif yang berjenis kelamin perempuan di Provinsi Lampung persentasenya sebesar 18,82%, angka yang sama terjadi selama 3 tahun terakhir (2021-2023).

Persentase ini mengalami penurunan dibandingkan 2 tahun sebelumnya (2019-2020), yaitu sebesar 20,00%. Adapun wilayah di Provinsi Lampung dengan persentase anggota legislatif perempuan tertinggi adalah Kabupaten Pesawaran (28,89%), Kabupaten Pringsewu (27,50%), Kota Metro (24,00%), Kabupaten Mesuji (22,86%), dan Kota Bandar Lampung (22,00%).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Lampung

(BPS-Statistics Lampung Province)

Jl. Basuki Rahmat No 54 Bandar Lampung

Telp (0721) 482909

Email : bps1800@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik